Bahayakah Mengucek Mata saat Gatal?

Kebiasan Mengucek Mata

Salah satu kebiasaan yang sering sekali kita lakukan adalah mengucek mata. Saat mata terasa gatal,atau mata terasa lelah, kita sering melakukan hal ini. Namun, dibalik kenikmatan yang didapat saat kita mengucek mata, ternyata terdapat banyak bahaya yang tersembunyi dibalik aktifitas tersebut. Sering sehabis kita mengucek mata, mata kita berubag menjadi merah dan perih yang dikarenakan adanya gesekan yang terjadi pada mata. Belum lagi kondisi tangan kita yang tidak higienis yang dapat memperparah kondisi tersebut.

Salah satu dampak dengucek mata yaitu membuat mata merah
Aktifitas mengucek mata bisa melemahkan otot-otot mata karena adanya peningkatan tekanan pada mata yang mengurangi elastisitas mata. Dibandingkan dampak yang diakibatkan oleh cahaya lampu yang terlalu silau, mengucek mata dengan keras membrikan dampak yang lebih besar yaitu memberikan tekanan 3 sampai 5 kali lebih besar dari tekanan normal.

Dampak ini diperparah dengan kombinasi menutup mata dan kekuatan mengucek mata yang dapat meningkatkan tekanan hingga 10 kali lebih tinggi dibanding tekanan normal. Tekanan yang normal memberikan dampak yang lebih rendah dibandingkan tekanan yang keras, dikarenakan mengucek mata dengan tekanan yang kerasa dapat memberikan resiko lebih besar terhadap kerusakan mata seperti glaukoma, terkena rabun jauh, conical kornea bahkan menyebabkan kebutaan.

Obat tetes mata adalah salah satu solusi mengurangi gatal pada mata

Mengucek mata juga bisa melemahkan otot levator palpebra yang berfungsi mengangkat kelopak mata, sehingga ketika kita mengucek mata akan membuat mata terlihat lebih kecil atau seperti mata mengantuk.Untuk itu, sebisa mungkin kurangi aktifitas mengucek mata dengan cara menjaga kebersihan mata dengan menggunakan obat tetes mata. Jangan terlalu sering beraktifitas di area berdebu , mengurangi aktifitas yang membuat mata lelah seperti terlalu lama menonton televise atau menatap layar komputer serta beri asupan gizi yang cukup untuk menjaga kesehatan mata. Mata adalah jendela dunia, sehingga jagalah kesehatannya agar anda dapat menikmati setiap moment yang terjadi dalam hidup anda.
Previous
Next Post »
Hak Cipta Dilindungi Oleh TUHAN YANG MAHA ESA. Diberdayakan oleh Blogger.