Cara Mengatasi Website yang Terbuka Sendiri

     Mungkin bagi ada yang suka download software ataupun mendownload film, music dan lainnya, sering kali dibuat pusing dan kesal oleh website yang terbuka sendiri ditab di browser anda. Bahkan ditahap yang serius, sering kali ketika kita buka tab yang tidak ada hubungannya dengan mendownload atau yang lain-lain, website pengganggu sering mengganti website yang kita buka atau mendownload aplikasi yang tidak diinginkan.

       Hal yang menjengkelkan seperti ini sebenarnya terjadi karena adanya aplikasi yang terinstal secara diam-diam baik dikomputer maupun di browser kamu, seperti ad&blog surf atau aplikasi virus lainnya. Aplikasi ini bekerja membuka link url mereka secara diam-diam tanpa kita ketahui. Mungkin banyak juga yang berpikir bahwa antivirus dapat menangani hal-hal seperti ini, namun pada kenyataannya, antivirus hanya menangani malwarenya saja bukan memblock website pengganggunya.
            
     Bagi kalian yang sudah sangat jengkel dengan masalah klasik seperti ini, berikut adalah hal-hal yang sudah saya coba sendiri dan Puji Tuhan, semua website penganggu sudah hilang dari browser saya, berikut tipsnya :

1.      Buka ekstensi browser milik anda (disini saya memakai google chrome).

2.      Setelah di menu eksensi, disebelah kana nada daftar aplikasi yang digunakan oleh google chrome untuk membantu kinerja mereka. Disini kita harus cermat melihat mana aplikasi virus atau bukan. Lihat dengan seksama aplikasi yang menurut anda ganjil dan tidak anda butuhkan.
3.      Setelah itu, hapus aplikasi tersebut dengan mengklik tombol tong sampah disamping aplikasi virus tersebut.


4.      Anda juga bisa mendownload aplikasi ekstensi yang dapat memblok url tidak resmi yang mencoba membuka link urlnya di browser anda seperti JavaScript Popup Blocker.
5.      Setelah selesai menghapus aplikasi ekstensi virus, kemudian anda masuk ke menu search di computer atau laptop anda dan cari control panel.


6.      Klik menu program lalu klik unistal program.


7.      Setelah masuk kemenu unistal program, anda hapus satu persatu aplikasi virus yang biasanya menggunakan nama yang aneh, tidak ada nama publishernya serta berkapasitas kecil dan menengah.


8.      Hati-hati ketika dalam mengunistal dikarenaka jika anda salah memilih bisa jadi program atau aplikasi penting yang anda perlukan ikut teruninstal.

Itulah sedikit tips yang bisa saya berikan kepada pembaca yang mungkin dapat membantu anda untuk menangani masalah anda dengan website penganggu. Selamat mencoba.
Previous
Next Post »
Hak Cipta Dilindungi Oleh TUHAN YANG MAHA ESA. Diberdayakan oleh Blogger.